Selasa, 14 Juli 2009

LEADERSHIP #5: FORMULA Meningkatkan Level Kepemimpinan Anda

“5 P” = 5 Level Kepemimpinan

(by John C. Maxwell)

Kepemimpinan adalah mempengaruhi. Titik, tidak lebih dan tidak kurang. Seorang pemimpin harus mampu mempengaruhi orang lain dan keadaan disekitarnya. Bahkan Mereka terkadang mampu mengubah apa yang diyakini orang lain menjadi sama dengan apa yang diyakininya.


LEVEL 1 ~ POSITION (~ Jabatan)

Kata kunci pada level ini adalah Otoritas, ke-harusan.


Seperti halnya Anda ketika pertama kali bekerja, Anda mendapatkan secarik surat yang menugaskan Anda dalam melakukan pekerjaan Anda.

Hampir semua pekerja, pada awalnya mereka hanya memiliki LEVEL 1 ini, yaitu POSISI.

Jebakan pada LEVEL 1 ini adalah kekuatan yang berporos pada posisi. Segalanya tertumpu pada Jabatan. Orang segan untuk menolak, melakukan sesuatu bahkan untuk mengabdi hanya karena Anda menjabat posisi tertentu. Tanpa jabatan, terlihat pongah dan tanpa pengaruh.

Pemimpin pada level ini sering kali mengagungkan kata “Aku adalah pemimpin di Bagian ini… Aku adalah BOSS”. Namun sering kali orang terjebak pada POSISI dan lupa mengembangkan kemampuan kepemimpinannya ke Level berikutnya. Bahkan untuk memerintah orang untuk menuruti perintahnya “DIA harus keras berteriak… I am the BOSS, You MUST do this and that..” selebihnya dia pongah dan tidak didengar. Sedihnya adalah para pekerja telah rapi mejanya menjelang pukul 16:30… dan 16:50 telah antri berdiri di depan mesin Absensi… “TENG… GO.. di 17:01”.


Mereka melakukan tugasnya, karena mereka HARUS melakukannya, bukan karena Anda, bukan karena PENGARUH Anda.. tetapi pengaruh POSISI yang sekarang Anda jabat. Dan bila Anda pikir bahwa POSISI adalah puncak dari LEADERSHIP adalah tidak salah, tetapi Anda telah terjebak.


LEVEL 2 ~ PERMISSION (~ Diijinkan untuk memimpin)

Kata kunci pada level ini adalah HUBUNGAN kedekatan, hubungan pribadi


Kemampuan Anda dalam mengemban jabatan, mengembangkan dalam lingkungan sosial organisasi. Kemampuan belajar, membawa diri, kesantunan dan rasa hormat akan membawa Anda lepada level hubungan yang baik. Kondisi inilah yang memotivasi Anda untuk dapat menjalankan tugas Anda sebagai pemimpin. Rekan kerja menjadi merasa nyaman bekerja dengan Anda. Bahkan mereka ragu atau tidak nyaman meninggalkan Anda sendiri menyelesaikan pekerjaan, mereka mau menunggu Anda dan pulang bersama. Karena Anda selalu mendahulukan Perhatian bagi para pengikut Anda. Anda selalu mengadakan komunikasi yang baik. Melakukan pendekatan sebagai pekerja dan manusia.


“Anda bisa mencintai dan menyayangi Mereka meski Anda tidak memimpin Mereka, Tetapi Anda tidak mungkin bisa memimpin Mereka tanpa rasa sayang dan cinta untuk Mereka”.


Mereka melakukan pekerjaan Mereka, karena Mereka ingin melakukannya untuk Anda dan Mereka sendiri.


LEVEL 3 ~ PRODUCTION ( ~ Atas hasil kerja)

Kata kunci pada level ini adalah HASIL, Hasil yang telah Anda raih bagi Organisasi


Anda dipandang lebih dan memberikan pengaruh positif bagi Anggota organisasi karena kemampuan Anda dalam menghasilkan suatu.


Mereka menjagokan Anda untuk berhasil dan menghasilkan buat Organisasi. Tim merasa senang, bila organisasi maju mencapai hasil terbaiknya. Atasan Anda perlahan memberikan kepercayaan bagi Anda dan tim Anda untuk menghasilkan lebih baik, Anda bekerja bersama Tim Anda dan mereka dengan suka rela mendukung Anda kepuncak pencapaian yang Fantastic.


Anda dilihat oleh mereka, sebagai pribadi yang menghasilkan sesuatu, dan merupakan kebanggaan bagi mereka menjadi bagian tim kerja Anda.


LEVEL 4 ~ PEOPLE DEVELOPMENT (~ Mencetak Pemimpin baru)

Kata kunci pada level ini adalah MENCETAK KESUKSESAN bagi Mereka yang mendukung Anda.


Pemimpin bertugas menciptakan Pemimin baru. Dan Mereka biasanya adalah salinan dari apa yang Anda perbuat. Anda mendidik Mereka para bawahan untuk menjadi pemimpin selanjutnya. Anda berbuat untuk Mereka.


Pelatihan, berbagi, mendidik dan mengajari keutamaan dalam bekerja, kemampuan teknis dan manajemen merupakan pondasi untuk dapat bertumbuh bersama. Anda telah membuat lingkungan dan para pekerja bertumbuh bersama, mencapai hasil yang optimal. Mereka tidak saja bersedia mendukung Anda, tetapi mereka juga loyal sekaligus menaruh hormat pada Anda, karena peran Anda dalam mengembangkan organisasi dan anggota tim.


Ada cerita kesuka-citaan bersama, kesuksesan bersama dan ada kebersamaan bagi Anda dan Mereka.


Orang-orang disekitar Anda selalu mendukung dan loyal pada Anda sebagai pemimpin. Mereka merasa menjadi pribadi yang lebih baik ada di dekat Anda.


LEVEL 5 ~ PERSONHOOD (~ Pemimpin yang Sempurna)

Kata kunci pada level ini adalah PENGHORMATAN.


Menjadi Pemimpin Level 5 adalah sebuah ANUGRAH, karena Anda telah mampu melewati level 1 sampai dengan 4.. Bila level 1 adalah sebuah Pemberian maka Level 5 adalah Anugrah.


Kehadiran Anda adalah kesempurnaan sebagai Contoh dan Teladan. Anda tidak sekedar memimpin, tetapi merupakan contoh hidup, manusia yang menjadi contoh baik spiritual maupun duniawi. Sering kali dikaitkan Level 5 ini dalam kegiatan spiritual atau pemimpin spiritual, karena keutamaan dan kesempurnaannya. Diikuti dan dituruti karena keutamaan sikap dan perilaku.

Selamat menjadi pemimpin…

Dan silakan Anda sendiri yang menentukan ada di Level mana seharusnya Anda hari ini… dan untuk Esok hari…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar